Khofifah-Emil Tawarkan Jawa Timur sebagai Gerbang Baru Nusantara

author Alfain Jr

- Pewarta

Selasa, 19 Nov 2024 13:20 WIB

Khofifah-Emil Tawarkan Jawa Timur sebagai Gerbang Baru Nusantara

Optika.id- Debat publik ketiga Pemilihan Gubernur Jawa Timur yang berlangsung di Grand City Mall, Surabaya, Senin (18/11), menjadi ajang pembuktian visi besar pasangan calon Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak.

Dengan slogan Jawa Timur Gerbang Baru Nusantara, pasangan ini tampil percaya diri, menawarkan konsep yang ambisius untuk menjadikan Jawa Timur sebagai pusat konektivitas nasional.  

Baca Juga: KPU Jakarta Tetapkan Pramono-Doel Menang Satu Putaran, Rido Menggugat

Khofifah, Ketua Umum Pengurus Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama, memulai pemaparan dengan menegaskan pentingnya pembangunan infrastruktur sebagai prioritas. Dalam nada penuh optimisme, ia menyatakan, 

Kami berkomitmen membangun jaringan infrastruktur yang tidak hanya menghubungkan wilayah di Jawa Timur, tetapi juga mengintegrasikan provinsi ini dengan kawasan barat dan timur Indonesia.

Kepercayaan pemerintah pusat yang memberikan pengelolaan Bandara Abdurachman Saleh dan Pelabuhan Probolinggo kepada Jawa Timur, menurut Khofifah, menjadi bukti kemampuan sumber daya manusia provinsi ini untuk mendukung pembangunan nasional.  

Transportasi Massal yang Inklusif

Baca Juga: Hasil Rekapitulasi Pilwali Surabaya: Eri-Armuji vs Kotak Kosong dan Suara Tidak Sah

Dalam program unggulan mereka, Khofifah-Emil berencana memperluas jaringan transportasi massal Trans Jatim. Saat ini, lima koridor telah beroperasi. Mereka berjanji untuk menambah koridor baru di kawasan Gerbangkertasusila Plus serta mengembangkan jaringan di Malang Raya, Madiun Raya, dan Jember Raya dalam dua tahun mendatang.  

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Emil Dardak, calon wakil gubernur sekaligus ekonom andal, menjelaskan strategi ini dengan data konkret. Jawa Timur tidak hanya menjadi lumbung pangan terbesar, tetapi juga menyumbang lebih dari 22 persen output industri manufaktur nasional, ujarnya.  

Menurut Emil, jaringan transportasi yang inklusif akan memperkuat Jawa Timur sebagai pusat industri, pangan, dan perdagangan. Ia juga menyebut provinsi ini siap mengambil peran strategis dalam mendukung pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Jawa Timur adalah penghubung utama antarwilayah di Nusantara, tegasnya.  

Baca Juga: Ganjar Pranowo Soroti Faktor Kemenangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilgub DKI 2024

 Optimisme di Gerbang Baru Nusantara

Debat ditutup dengan pernyataan Khofifah yang penuh keyakinan, Kami siap menjadikan Jawa Timur sebagai Gerbang Baru Nusantara, motor utama perekonomian nasional, dan pintu gerbang kemajuan bagi seluruh Indonesia.

Paparan program yang konkret, didukung visi yang besar, membuat pasangan Khofifah-Emil tampil menonjol dalam debat. Mereka menawarkan solusi nyata dan optimisme baru bagi Jawa Timur menuju era kejayaan sebagai pusat pembangunan dan konektivitas Nusantara.  

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU