Kawal Demokrasi, Muhammadiyah Surabaya Lantik Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik

author Danny

- Pewarta

Senin, 10 Apr 2023 17:36 WIB

Kawal Demokrasi, Muhammadiyah Surabaya Lantik Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik

Optika.id - Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Surabaya pada Sabtu, (8/4/2023) melantik pengurusbeberapa unsur pembantu pimpinan salah satunya Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik (LHKP). Lembaga ini dipimpin oleh mantan komisioner KPU Surabaya, Muhammad Kholid sebagai ketua dan dibantu oleh personalia berkompeten lainnya.

Wakil Ketua PDM Kota Surabaya, M. Arif A.N., S.H. pada pelantikan ini menyampaikan, "Peran lembaga sebagai unsur pembantu pimpinan yang tegak lurus dengan kebijakan di atasnya untuk membantu mengonkretkan program jadi kenyataan. Sehingga tidak menjadi program yang di awang-awang."

"Kepada pengurus yang telah dilantik, selamat bekerja dan sesuai amanat yang diberikan," tutup Cak Arif sapaan akrabnya yang juga mantan Ketua Karang Taruna Kota Surabaya ini kepada Optika.id, Senin (10/4/2023).

Salah satu Wakil Ketua LHKP, H. M. I. el Hakim, S.H., M.H., C.L.A., C.C.D. mengapresiasi kepercayaan Muhammadiyah kepada pengurus baru.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

"Ini amanah mulia dan insya Allah kami laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya terutama menyambut pesta demokrasi, Pemilu 2024," katanya.

Advokat muda yang akrab dipanggil Cak Hakim itu juga menambahkan, "LHKP dengan tugas mengawal politik kebangsaan dan kebijakan publik secara strategis siap berkolaborasi dengan semua elemen di Surabaya baik eksekutif, legislatif maupun yudisial termasuk civil society guna mewujudkan demokrasi yang etis sesuai Pancasila khususnya saat Pemilu 2024 besok."

PD Muhammadiyah selain melantik LHKP juga mengesahkan pengurus baru bagi Majelis Hukum dan HAM serta Majelis Pembinaan Kesejahteraan Sosial untuk periode 2022-2027.

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU