Optika.id-Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Surabaya memberikan pembekalan kepada guru SMP Negeri dan Swasta di Kota Pahlawan, Jawa Timur, tentang literasi digital.
"Tujuan kegiatan edukasi tersebut, untuk dapat memahami dan waspada terhadap pesan hoaks, perundungan, ujaran kebencian, dan konten negatif lainnya," kata Kepala Diskominfo Kota Surabaya M. Fikser di Surabaya, Kamis (8/9/2022).
Baca Juga: Eri Cahyadi-Armuji Menang Telak Lawan Kotak Kosong di Pilwalkot Surabaya 2024
Menurut dia, ketika pandemi COVID-19, anak-anak sudah belajar dunia teknologi digital. Bahkan, anak-anak saat ini sudah tidak bisa lepas dengan perangkat gadget mereka.
"Sayangnya, di sana tidak ada proteksi untuk mengawasi anak, sehingga perlu edukasi bagaimana cara memanfaatkan internet dengan baik," kata Fikser.
Fikser menjelaskan ke depan Diskominfo Kota Surabaya juga melakukan edukasi literasi untuk pelajar SMP Negeri dan Swasta di kota setempat, sebab saat ini kegiatan tersebut tengah digelar bagi guru SMP Negeri dan Swasta.
"Tidak berhenti sampai disini, nanti murid-murid SMP juga akan dibuat kelas literasi digital. Pertama, kami akan kumpulkan dulu para siswa, kemudian digelar di setiap sekolah," ujar dia.
Baca Juga: Cuaca Surabaya 28 November: Panas Terik, Hujan Ringan, dan Potensi Petir di Malam Hari
Melalui kegiatan tersebut, kata dia, diharapkan pelajar di Kota Surabaya bisa mengembangkan kemampuan literasi digital pada generasi muda, khususnya di Kota Pahlawan. Sehingga, generasi muda dapat memanfaatkan ruang digital dengan maksimal dan menghindari adanya dampak negatif dari kurangnya pemahaman tentang literasi digital.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
"Tujuannya untuk meningkatkan kreativitas dan keterampilan pelajar dalam ruang pembelajaran digital agar pelajar dapat memahami dan menerapkan etiket di ruang digital saat berkomunikasi. Selain itu, pelajar diharapkan dapat melakukan interaksi dan transaksi elektronik penuh dengan tanggung jawab, integritas, sesuai aturan," kata dia.
Reporter: Angga Kurnia Putra
Baca Juga: Banjir Parah di Greges Timur, Warga Desak Penanganan Cepat
Editor: Pahlevi
Editor : Pahlevi