Indro Warkop Janji Akan Dukung Jokowi Sampai Akhir Masa Jabatan

author Denny Setiawan

- Pewarta

Selasa, 01 Mar 2022 22:43 WIB

Indro Warkop Janji Akan Dukung Jokowi Sampai Akhir Masa Jabatan

i

joko widodo dan indro warkop (foto: instagram @indrowarkop_asli)

Optika.id - Komedian senior Indrodjojo Kusumonegoro alias Indro Warkop berjanji akan mendoakan dan mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) sampai akhir masa jabatan.

Pernyataan itu disampaikan Indro lewat caption dalam sebuah unggahan foto bersama Jokowi di akun Instagramnya.

Baca Juga: Prabowo Disarankan Putuskan Hubungannya dengan Jokowi!

Indro mengatakan pertemuan sejumlah artis senior dengan Jokowi pada pekan lalu sangat berkesan. Ia berharap anak cucu nantinya jangan sampai kehilangan kebudayaan sebagai bangsa Indonesia.

"Karena sesungguhnya kebudayaan yang akan menjaga bangsa ini dari kehilangan jati diri. Kami bersama mengajukan dan disambut baik oleh Bapak Presiden agar kebudayaan menjadi prioritas untuk revolusi mental, agar jati diri Bangsa Indonesia ini akan selalu tertanam pada kita semua," kata Indro dalam unggahannya dikutip Optika.id, Selasa (1/3/2022).

Masih dalam unggahannya tersebut, Indro menyampaikan akan terus mendukung Jokowi dalam menjalankan tugasnya sebagai presiden sesuai dengan bidangnya, yakni seni budaya.

"Doa dan support kami untuk mengawal Bapak Presiden sampai dengan akhir masa jabatan. Sesuai dengan bidang kami, seni budaya. Sehat selalu untuk seluruh keluarga dan staff, Pak," ucap Indro.

Sebelumnya, sejumlah seniman senior bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Kepresiden Bogor, Jawa Barat, pada Rabu (23/2/2022) lalu.

Baca Juga: Jokowi Sudah Layak Disandingkan dengan Pemimpin Korup di Dunia?

Dalam pertemuan itu, para seniman senior turut menyampaikan dukungan untuk program pemerintah dalam membangun Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salah satunya disampaikan oleh personel grup Bimbo, yakni Samsudin Hardjakusumah alias Sam Bimbo.

"Kami dari Bimbo mendukung ibu kota baru di Kalimantan. Sebelum itu jadi pun, kami sudah membuat lagu Bumiku Nusantara," ujar Sam sebagaimana dikutip dari keterangan Biro Pers Media dan Informasi Sekretariat Presiden.

Baca Juga: Indikator Jokowi Layak sebagai Nominator Presiden Terkorup Dunia, Apa saja Itu?

Reporter: Denny Setiawan

Editor: Pahlevi

Editor : Pahlevi

Tag :

BERITA TERBARU