Optika.id - Gerakan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) ditengarai dapat membantu mengentaskan ketimpangan ekonomi masyarakat di Indonesia. Hal tersebut dikatakan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy.
Baca Juga: Dr. Sukadiono Menuju Kemenko PMK: Pemimpin Transformasional dari Muhammadiyah Jawa Timur
Menurut Muhadjir, geliat ekonomi nasional akan terus bertumbuh dengan menggerakkan UMKM yang mana mayoritas warga Indonesia adalah pelaku usaha kecil serta mengedukasi masyarakat supaya membeli produk-produk lokal. Dengan demikian, pertumbuhan ekonomi akan meningkat serta bisa tercapainya pemerataan ekonomi di Indoneisa.
Tingkat ketimpangan kita masih tinggi dan kalau cita-cita keadilan sosial mau tercapai harus gerakkan UMKM, kalau belanja jangan cari hanya yang bermerek apalagi dari impor tapi belanjalah dari pengrajin lokal agar roda ekonomi terus berputar, papar Muhadjir dalam keterangan pers yang diterima Optika.id, Senin (19/6/2023).
Lebih lanjut, dirinya mengatakan bahwa angka kemiskinan di Indonesia masih tinggi. Hal ini berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) September 2022 yang menunjukkan angka kemiskinan masih di tingkat 9,57n angka kemiskinan ekstrem di Indonesia sebesar 1,74%.
Kendati demikian, angka ini menurun dibandingkan dengan tahun 2021 silam yang mencapai 2,14%. Pemerintah sendiri menargetkan pada 2024 angka kemiskinan ekstrem di Indoneisa menjadi nol persen.
Baca Juga: Muhadjir Effendy Bahas Tugas Baru Urusan Haji dengan Jokowi di Solo
Namun, dalam kunjungannya ke Kota Blitar, Jawa Timur itu Muhadjir menyatakan pesimisme yang lantaran melihat realita ketimpangan di Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hal ini kemudian menjadi miris karena ketika realitanya beberapa orang Indonesia justru bisa masuk dalam jajaran orang terkaya di dunia, ini yang harus menjadi perhatian kenapa masih ada masyarakat yang miskin, ucap Muhadjir.
Permasalahan kemiskinan di Indonesia, imbuh Muhadjir, bisa diselesaikan dengan menggerakkan UMKM dan menciptakan keadilan sosial ekonomi. Akan tetapi, hal tersebut tentunya hanya bisa diwujudkan salah satunya jika masyarakat mencintai dan selalu membeli produk UMKM milik pengusaha lokal.
Baca Juga: Pesan Penting Muhadjir Effendy kepada Menko PMK dan Menko Pemberdayaan Masyarakat
Saat ini, pemerintah juga terus berusaha dalam membantu UMKM untuk meningkatkan kualitas produk-produknya. Muhadjir pun yakin apabila saat ini produk-produk yang dihasilkan oleh UMKM tidak kalah kualitasnya jika disetarakan dengan produk dari luar negeri.
Pemerintah khususnya yang ada di daerah ini harus bisa memberikan ruang dan membantu UMKM untuk bisa naik kelas dan bisameningkatkan ekonomi Indonesia di masa pemulihan ekonomi, ujar Muhadjir.
Editor : Pahlevi